Diberita.com | Marga tiga, Lampung Timur – Pekan awal januari tahun 2025, pemerintahan desa Surya mataram Marga tiga Lampung timur menyelenggarakan Upacaran bendera rutin di halaman kantor desa setempat pada Senin (6/1/2025) pagi.
Upacara bendera tersebut dikuti oleh Ketua BPD, Ketua PKK , Bhabinkamtibmas Desa Surya mataram, Perangkat desa, Ketua RT, Danton Linmas, Kader-kader desa , Ketua Gapoktan Desa serta Siswa-siswi KKN dari Universitas ITERA Bandar Lampung dan para Tokoh masyarakat, tokoh Agama, tokoh Pemuda pemudi Desa Surya Mataram.
Dalam sambutan Kades Ismail subing menyampaikan “Terimakasih atas kehadiran semua tamu undangan, perlu diketahui bahwa kegiatan ini sudah sering kita lakukan sejak 2020 lalu hingga sekarang.
Alhamdulillah yang sudah menyempatkan waktunya pada pagi hari ini terutama Anak-anak KKN dari Universitas ITERA Bandar Lampung, ibu-ibu kader PKK Desa menjadi kebanggaan bagi kita semua.
Menurutnya Semenjak dilantik akhir tahun 2019 tahun 2020 lalu tiap-tiap minggu pertama hari Senin kita sudah melakukan kesepakatan yang merupakan Harapan bagi kita untuk mengadakan upacara bendera di halaman Balai Desa tiap-tiap tanggal 17 Agustus dan hari-hari besar tegas nya.
Diketahui sebelumnya bahwa diDesa surya Mataram ini tidak mengikuti upacara 17 Agustus di kecamatan tetapi kita upayakan melaksanakan di desa kita karena apa Karena kita betul-betul menunjukkan bahwa rasa memiliki kita rasa kebersamaan kita memperingati hari-hari besar, hari-hari kemerdekaan mengingat para pejuang-pejuang leluhur kita sudah berjuang untuk merebut kembali kemerdekaan indonesia , perlu diingat-ingat kita karena telah menikmati hari-hari kemerdekaan dan ini suatu percontohan agar dapat di ikuti oleh pemerintahan desa lain nya harapnya selaku ketua Forum Kades Marga tiga.
disampaikan ucapan terima kasih kepada anak-anakku dari Universitas itera yang mana anak-anak kita ini akan KKN di desa kita selama 30 hari ya mungkin lebih kurang awal bulan telah selesai, mohon dukungannya pada segenap lembaga desa yang terlibat di desa kita ini dari lpm-nya dari kelompok taninya BPD dan semua pihak untuk dapat bekerjasama pada anak-anak KKN yang kita apresiasi tegasnya .
“Ditegaskan bahwa di desa nya sangat aktif, jarang kepala desa nggak ada di kantor kecuali kalau ada urusan penting-kepentingan lain karena kita betul-betul melaksanakan program pemerintah demi untuk masyarakat kata Kades.
(Ahmad R)