Diberita.com | Lampung Timur – Segenap jajaran DPC KWRI Lampung Timur mengucapkan turut berduka cita atas meninggalnya bapak Semadi bin Ahmad Hadi pada hari Senin tanggal 02 September 2024 di Rumah Sakit Mardi Waluyo Metro pukul 03-00,Wib.
Semasa Hidup beliau bapak Semadi sangat ramah dan bersahabat kepada lembaga-lembaga atau jurnalis dan LSM yang ada di Lampung Timur, putra asli Maringgai ini
Cukup hambel, dan humanis, terhadap lawan bicara, dan kawan-kawan media.
Semasa hidup nya almarhum banyak memberi masukan dan memberi saran yang positif terhadap teman-teman media yang ada di Lampung Timur khususnya, untuk menjadi jurnalistik yang baik dan santun.
Lanjut ketua kwri Lampung Timur Wawan Subing, terakhir kali almarhum banyak bercerita tentang kehidupan nya semasa hidup, selain sebagai Kabid Kominfo, ternyata almarhum seorang petani yang tekun dan banyak lain yang di ceritakan almarhum semasa hidupnya.
Selamat Jalan Bapak Semadi semoga amal ibadah mu di terima di sisi Alloh SWT, Kami Lembaga KWRI Lampung Timur, turut berdukacita sedalam dalam nya, Almarhum di kebumikan di pemakaman Keluarga yang berada di Desa Maringgai, kecamatan Labuhan Maringgai Lampung Timur. (Ahmad)