Berkah Tersembunyi Lockdown Pemain Bola Dunia Messi: Lebih Banyak Waktu Untuk Keluarga

Diberita.com – Lionel Messi jadi punya lebih banyak waktu untuk keluarganya selama lockdown Masa-masa ‘kurungan’ karena pandemi virus corona diakui tak mudah oleh Lionel Messi. Namun ia bisa melewatinya berkat dukungan keluarga.

LaLiga ditangguhkan sejak Maret lalu karena pandemi virus Corona. Klub-klub pun menghentikan aktivitasnya dan para pemain dianjurkan mengisolasi diri di rumah. Meski demikian, mereka tetap menjalani latihan di rumah masing-masing.
Setelah dua bulan, beberapa klub sudah mulai kembali menggelar latihan. Salah satunya adalah Barcelona. Para penggawa Blaugrana sudah latihan lagi di pusat latihan Barcelona pada pekan lalu.

Messi mengakui masa-masa karantina selama dua bulan terakhir di rumah terasa berat secara psikologis. Namun bintang asal Argentina itu tetap melihat sisi positifnya.

Messi mengaku jadi punya lebih banyak waktu untuk keluarganya. Ia menikmati berkumpul bersama istrinya, Antonella Roccuzzo, dan tiga putranya, Thiago, Mateo, dan Ciro.
“Secara fisik saya merasa baik-baik saja. Saya berlatih di rumah selama lockdown dan saya kira itu membantu saya menjaga kondisi, meski latihan di rumah tidak sama dengan di tempat latihan bersama staf pelatih. Secara psikologis ini berat untuk semuanya karena ini adalah situasi yang aneh,” ujar Messi kepada Sport.
“Tapi dengan dukungan keluarga, dari istri dan anak-anak saya di rumah, saya kira kami bisa melewati situasi ini dengan sebaik mungkin. Kami memanfaatkan waktu dengan melakukan banyak hal bersama-sama, yang biasanya tak bisa kami lakukan karena anak-anak sekolah dan kami juga punya kewajiban.”

“Jadi kami melewati waktu bersama-sama dan bisa menikmatinya bersama anak-anak, yang tumbuh dengan cepat. Ini berat, tapi bersama mereka dan Antonella, kami menciptakan momen untuk dinikmati bersama sebagai keluarga,” katanya.(DBS)

(Visited 13 times, 1 visits today)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *